RRI Banda Aceh - Bernuansa Islami Bersemangat NKRI : Programa 1 FM 97,7 MW 1251 - Programa 2 FM 88,6 - Programa 3 FM 92,6 : Pemancar Relay Pro 1 Sabang FM 94 | Jantho FM 97,3 | Beureunun FM 99,7 | Langsa FM 91,9 | Kutacane FM 92,3 | Subulussalam FM 93 | Tapaktuan FM 90,5 | Sinabang FM 92 | Calang FM 97,5 | Lamno FM 95,1

Polisi amankan MTQ Provinsi Aceh XXIX di Takengon

29/06/2009 - 22:47 WIB

TAKENGON - Polres Aceh Tengah mengerahkan 250 personel polisi untuk mengamankan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran-MTQ-ke-29 tingkat Provinsi Aceh, yang digelar di Takengon, Aceh Tengah, selama sepekan.

Pengamanan yang dilakukan personel polisi itu, tersebar di sejumlah titik terutama lokasi arena cabang MTQ yang diperlombakan. Sejumlah polisi juga ditempatkan di lokasi pemondokan kafilah asal kabupaten/kota di Provinsi Aceh.

Kapolres Aceh Tengah, AKBP Edwin Rachmat Adikusumo, kepada wartawan di Takengon mengatakan, untuk pengamanan selama berlangsung pelaksanaan MTQ ke-29 Tingkat Provinsi Aceh itu, pihaknya mengerahkan sekitar 250 personel polisi.

Menurutnya, selain personel polisi sebanyak 250 orang, untuk pengamanan ini polisi di back up sejumlah personel TNI dari Kodim 0106/Aceh Tengah.

Edwin Rachmat Adikusumo menjelaskan, personel polisi yang dikerahkan untuk menjaga keamanan selama berlangsungnya MTQ, bukan hanya dari Mapolres Aceh Tengah, namun dibantu sejumlah anggota polisi dari Polsek-Polsek yang berdekatan dengan arena perlombaan.

Penempatan pengamanan ini,  selain untuk memberikan rasa aman juga sebagai penunjang kelancaran digelarnya MTQ ke-29 tingkat Provinsi Aceh di Kota Takengon, seperti menjaga arus lalu lintas di dekat arena pelaksanaan MTQ yang sebagian dipadati kendaraan.(ril/ir)

  Slashdot! Netscape! Blinklist! Ma.gnolia! Squidoo! SphereIt! SpURL

Posting Komentar Anda

You must be logged in to post a comment.