RRI Banda Aceh : Bernuansa Islami Bersemangat NKRI : Programa 1 FM 97,7 MW 1251 - Programa 2 FM 88,6 - Programa 3 FM 92,6 : Pemancar Relay Pro 1 Sabang FM 94 | Jantho FM 97,3 | Beureunun FM 99,7 | Langsa FM 91,9 | Kutacane FM 92 | Subulussalam FM 93 | Tapaktuan FM 90,5 | Sinabang FM 92 | Calang FM 97,5 | Lamno FM 95,1

Aceh : Refleksi 64 Tahun Indonesia Merdeka

17/08/2009 - 15:10 WIB

BANDA ACEH - Kesetian masyarakat Aceh terhadap Negara Republik Indonesia tidak perlu diragukan lagi. Bahkan sejarah mencatat, Aceh telah banyak melahirkan inspirasi bagi pembaharuan nasional.
Amer Hamzah salah seorang tokoh masyarakat Aceh mengatakan, selama 64 tahun Indonesia merdeka, Aceh merupakan daerah yang telah banyak melahirkan inspirasi bagi pembaharuan nasional.
Banyak ide-ide baru yang lahir dari Aceh menjadi inspirasi nasional, termasuk semangat nasionalisme dalam mempertahankan tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Karena itu Ameer Hamzah yang juga anggota DPRA menekankan, nilai-nilai sejarah kemerdekaan perlu diimplimentasikan kembali dalam kehidupan sehari-hari dalam masyarakat Indonesia, termasuk genarasi muda di Provinsi Aceh.
Lembaga Majelis Ulama Indonesia -MUI- yang kini berlaku secara nasional merupakan inspirasi dari Aceh, sebelumnya lembaga ini bernama PUSA -Persatuan Ulama Seluruh Aceh-, berubah menjadi MUI dan terakhir Majelis Permusyawaratan Ulama - MPU.
Menurut Teungku Amer Hamzah, semangat nasionalisme rakyat Aceh telah teruji ditandai kerelaan menyumbangkan pesawat udara untuk kepentingan perjuangan yang kini menjadi cikal bakal

ameer-hamzah-insert

Selain itu Aceh juga melahirkan sebuah lembaga Badan Perencanaan Pembangunan Daerah -BAPPEDA- dan kemudian diadopsi pemerintah pusat menjadi BAPENAS. Demikian halnya juga dengan Bank Pembangunan Daerah -BPD- yang kini berkembang secara nasional juga inspirasinya berasal dari Aceh.
Ditegaskan Teungku Amer Hamzah, itu membuktikan semangat dan rasa nasionalisme rakyat Aceh tidak perlu diragukan lagi.
Oleh karena itu perdamaian yang kini terbangun sejak penandatanganan MoU Helsinki, 15 Agustus 2005 silam hendaknya terus dijaga.(one/ir)

  Slashdot! Netscape! Blinklist! Ma.gnolia! Squidoo! SphereIt! SpURL

Posting Komentar Anda

You must be logged in to post a comment.